Senin, 05 Oktober 2015

FGD: Mengenal Lebih Dekat Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)


Pada hari Jumat, 02 Oktober 2015, Paguyuban KSE Unand telah melaksanakan salah satu program kerja unggulan dari Divisi Pendidikan yaitu Focus Group Discussion (FGD) yang pertama dengan tema “Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)” atau pasar bebas. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan sekali dalam 2 minggu di Paguyuban KSE Unand. Tujuan dari FGD ini adalah untuk melatih semua penerima bagaimana bisa menerapkan 3 pilar KSE yaitu Sharing, Networking and Developing, dan juga untuk membiasakan komunikasi seluruh penerima KSE Unand dengan menggunakan Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris sehingga kemampuan komunikasi, cara berfikir serta cara menganalisis suatu permasalah dapat terus meningkat.
Pada pukul 19.00 WIB seluruh penerima telah berkumpul di RuPa (Rumah Paguyuban) dan telah bersiap untuk melakukan FGD, setelah Afdal Andriko, mahasiswa jurusan Manajemen Unand yang menjadi moderator pada FGD ini membacakan narasi mengenai pasar bebas maka penerima dibagi dalam tiga kelompok, dimana masing-masing kelompok membahas MEA  dari bidang Sosial Budaya, Ekonomi, dan Politik. Setiap kelompok diberi waktu selama 15 menit untuk mendiskusikan tentang topik yang diberikan untuk setiap kelompok dan hasil diskusi mereka di presentasikan oleh juru bicara pada masing-masing kelompok tersebut. Pada setiap kelompok ada satu fasilitator yang di handle oleh Deviscar Tito untuk kelompok 1, Audi Adeanda untuk kelompok 2 dan Andre Rianda untuk kelompok 3 dan juga anggota dari Divisi Pendidikan yang bertugas mengamati, menilai, dan mengevaluasi jalannya FGD dalam kelompok tersebut. Setelah itu semua penerima dikumpulkan ke ruang tengah dan diberi penjelasan tentang gambaran FGD serta apa yang seharusnya dilakukan ketika FGD berjalan oleh salah satu alumni KSE Unand, Ivan Giovani. Semua penerima tampak antusias dalam FGD ini, dimana masing-masing mereka mengeluarkan pendapat tentang topik yang dibahas. Kami berharap untuk FGD selanjutnya semua penerima dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk meng-upgrade kemampuan diri mereka pribadi.



 



0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India . Credit to Ridwan Rosman Syarif