Jumat, 08 Januari 2016

KSE Ngasong Jual Bunga di Hari Wisuda

         KSE Ngasong merupakan suatu kegiatan yang dilaksanakan oleh divisi Kewirausahaan (KWU) pada  hari wisuda, beswan KSE terutama dari divisi KWU menjual bunga kepada orang-orang yang datang ke acara  wisuda teman maupun saudara mereka. KSE Ngasong di laksanakan pada hari Sabtu, 28 November 2015. Beswan KSE yang ingin ikut berkonstribusi untuk menjual bunga, berkumpul terlebih dahulu di Rupa pada pukul 07.00 WIB. Kemudian pada pukul 08.00 WIB barulah berangkat bersama ke lokasi wisuda yaitu di Auditorium Universitas Andalas. KSE Ngasong ini diikuti oleh sekitar 10 orang yang tidak hanya dari divisi KWU tapi juga dari divisi lain.
       Pada kesempatan kali ini, beswan KSE menjual bunga di area sekitar Auditorium. Bunga tersebut sebelumnya dibuat oleh divisi KWU dari bahan planel. Selain itu, divisi KWU membuka kelas membuat bunga tersebut untuk divisi lainnya sehingga divisi lain dapat membantu dalam pembuatan bunga dan meringankan pekerjaan dari divisi KWU.  Selain itu ada yang berjualan di DPR (Depan Parkir) sampai ke Masjid Nurul Ilmi. Bunga yang ditawarkan dijual seharga Rp 5000 per satu ikat.
     Menjual bunga ini bukanlah perkara gampang dan mudah dilakukan, karena ada begitu banyak persaingan. Jadi, kiat sukses untuk menjual bunga diantara  banyaknya persaingan adalah usaha untuk melobi orang dan meyakinkan orang untuk membeli bunga. Hal terpenting adalah jangan mudah untuk putus asa dan menyerah apabila ditolak. Pelajaran yang didapatkan dari menjual bunga adalah jika sesuatu dilakukan dengan hati ikhlas dan bahagia menjalaninya maka semua akan terasa mudah dan ringan. Jadi, jangan pernah menyerah dan berkecil hati bila melihat bunga pedagang lain lebih laris, karena dimana ada usaha maka disitu akan ada jalan yang terbaik.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India . Credit to Ridwan Rosman Syarif