Rabu, 12 Oktober 2016

Divisi Racer adakan Sosialisasi ke 4 SMA di Kota Padang



Paguyuban KSE Unand sharing mengenai kegiatan yang diadakan oleh divisi Rumah anak cerdas (RACER) yaitu Sosialisasi Racer. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari , yaitu pada tanggal 11 – 12 Oktober 2016. Sosialisasi  ini disosialisasikan ke berbagai sekolah – sekolah, khususnya Sekolah Menengah Atas (SMA). Kegiatan ini telah dilakukan secara kontinue oleh Paguyuban KSE Unand. Sesuai dengan visi misi KSE yakni “Mencerdaskan Anak Bangsa” . Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan di 4 sekolah, antara lain ; SMA 9 Padang, MAN 1 Padang, SMA 15 Padang, SMA Kartika Padang. Pada kegiatan sosialisasi ini di khususkan untuk siswa  siswi SMA jurusan IPA yang duduk di tingkat 3. Sebelum melakukan sosialisasi ke Sekolah – sekolah tersebut, divisi racer mengadakan survei dan follow up untuk memastikan kembali jadwal yang cocok untuk diadakannya Kegiatan sosialisasi. 

 

Sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada siswa – siswa SMA  mengenai RACER, dan mengajak sekaligus membantu siswa – siswa SMA yang memiliki niat untuk belajar. Baik  belajar untuk persiapan ujian akhir maupun persiapan memasuki perguruan tinggi. Proses belajar di Racer ini sama halnya seperti Bimbel, yang mana Bimbel yang dilakukan secara gratis buat para siswa siswi SMA yang berkeinginan tinggi dalam proses belajar. Sosialisasi ini di mulai dari pukul 14:00 siang berturut – turut dari tanggal 11-12 Oktober, dengan memasuki masing masing ruang kelas 3 SMA yang di handle oleh beberapa dari tentor Racer. Masing – masing tentor racer pun menjelaskan berbagai hal mengenai racer kepada siswa-siswi di kelas. Adapan syarat menjadi siswa Racer ialah dengan mengikuti tahap seleksi wawancara dan pengumpulan beberapa berkas.



0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India . Credit to Ridwan Rosman Syarif