Selasa, 24 Desember 2019

KSE Monthly Trip Paguyuban KSE Unand


Pada kesempatan kali ini Paguyuban KSE Unand ingin sharing terkait salah satu kegiatan rutin dari paguyuban KSE Unand yang diadakan oleh divisi HUMANIORA yang telah dilaksanakan pada tanggal 21-22 Desember 2019 yaitu KMT. Total penerima yang mengikuti kegiatan adalah sebanyak 7 orang.

KMT adalah singkatan dari KSE Monthly Trip. Kegiatan ini diadakan kondisional. Dari kegiatan ini anak KSE melakukan perjalanan - perjalanan yang menyenangkan. Perjalanan kali ini yaitu trip ke Pulau Pamutusan , Sumatera Barat. Tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan keakraban, kenyamanan, kepedulian antar sesama, mencintai alam, dan meningkatkan kemandirian penerima  beasiswa KSE Unand.

 

Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari. Sebelumnya dilakukan persiapan perlengkapan untuk Camp dan mempersiapkan akomodasi dan Logistik untuk persedian selama kegiatan berlangsung.  Awalnya kita berkumpul di RuPa ( Rumah Paguyuban ) dan melakukan perjalanan dengan motor menuju ke pelabuhan. Dan untuk menuju pulaunya dengan menggunakan boat. Sampai di pulaunya langsung mendirikan Camp (tenda) dan dilanjutkan dengan makan bersama ,selesai makan dilanjutkan dengan sesi Sharing dan melakukan kegiatan-kegiatan yang meningkatkan kebersamaan, seperti bernyanyi bersama, bermain games, membuat api unggun dll.

 

Salam suKSEs...

Keep Sharing, Networking, and Developing

KSE JAYA!!!! JAYA!!! JAYA!!

 

 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India . Credit to Ridwan Rosman Syarif